Kakankemenag Kuansing Ikuti Rapat Persiapan Keberangkatan JCH di Kantor Bupati

Kuansing (Inmas), Dengan semakin dekatnya waktu keberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) Kuansing ke tanah suci, segala persiapan sangat dibutuhkan untuk memaksimalkan proses pemberangkatan. Untuk membahas persiapan keberangkat JCH, kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Kuantan Singingi mengikuti rapat yang diadakan di ruang Multimedia kantor Bupati Kuansing Kamis (11/07/2019).

Rapat dipimpin oleh Asisten II Setda Kuantan Singingi Wariman DW, mewakili Bupati yang pada hari itu sedang bertugas diluar kantor.

Rapat dihadiri juga oleh Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah H. Bakhtiar, S.Ag., MH., Camat se kabupaten Kuansing, Kepala KUA se kabupaten Kuansing, Kapolres Kuansing, dan Dinas Perhubungan kabupaten Kuansing.

Rapat bertujuan untuk membicarakan hal-hal teknis yang harus dilakukan dan disiapkan, menjelang keberangkatan JCH ke Arab Saudi. Mulai dari proses keberangkatan JCH dari daerah ke Embarkasi Haji Antara di Pekanbaru, sampai pada pengantaran JCH ke Embarkasi Haji di Batam. Semuanya dibahas sampai tuntas, untuk meminimalisir hal-hal yang tidak dinginkan terjadi selama dalam proses pemberangkatan. (N/R)

Anda mungkin juga berminat