Kemenag Kuansing Salurkan Donasi Tahap I, Untuk Korban Gempa Lombok NTB

Kuansing (Inmas), Gempa yang terjadi di Lombok Nusa Tenggara Barat telah menyebabkan banyak kerugian dan kehilangan, mulai dari kerugian harta benda sampai pada kehilangan nyawa. Sebagai wujud kepedulian kepada orang yang tertimpa musibah, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kuantan Singingi telah mengumpulkan donasi yang dihimpun dari seluruh instansi dibawah naungan Kemenag Kuansing.

Untuk tahap pertama ini telah terkumpul donasi berjumlah Rp. 14.300.000, jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah, mengingat belum semua instansi yang menyetorkan ke Kemenag Kuansing.

Pada hari Selasa (14/08/2018) dilakukan serah terima donasi dari bendahara pengumpul Welda Hendriyanti, S.HI kepada Kepala Seksi Penmad Drs. Alfiani, yang disaksikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kuantan Singingi Drs. H. Jisman, MA dan Kepala Seksi PHU H. Bahrul Aswandi, S.Ag di ruang kerja kepala. Selanjutnya donasi tersebut akan langsung dibawa oleh Kasi Penmad ke Pekanbaru untuk diserahkan kepada Kanwil Kementerian Agama Provinsi Riau.

Dengan bantuan yang disalurkan kepada para korban gempa, Kakankemenag melalui pesan yang disampaikan melalui sosial media mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah menyumbangkan hartanya, semoga memperoleh pahala yang setimpal dari Allah SWT karena keikhlasannya. Dalam beberapa hari kedepan, jika telah terkumpul kembali donasi dari instansi yang belum mengantarkan sumbangannya, maka akan dikirimkan kembali donasi tahap II. (N/R)

Anda mungkin juga berminat