99 Orang PAH Lulus Seleksi Ikuti Pembinaan di Kantor Kemenag Kuansing

Kuansing (Inmas) – Sebanyak 99 orang Penyuluh Agama Honorer (PAH) yang telah lulus seleksi administrasi dan tes mengikuti kegiatan pembinaan yang ditaja oleh Kantor Kementerian Agama kabupaten Kuantan Singingi di aula kantor, Rabu (15/01/2020) pagi.

Materi pembinaan disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Kuantan Singingi Drs. H. Jisman, MA dan Kasi Bimas Islam H. Bahrul Aswandi, S.Ag.,MH.

Dalam arahannya Kakankemenag menyampaikan kepada seluruh PAH yang telah lulus, agar selalu mensyukuri nikmat yang diterima saat ini, baik nikmat berupa kelulusan maupun nikmat-nikmat yang lainnya. “Meskipun honor yang nantinya diterima bilangannya tidak terlalu besar, dengan banyaknya bersyukur maka inshaAllah akan membuka pintu-pintu keberkahan yang lain, bahkan dari jalan yang tidak pernah disangka-sangka sama sekali,” ujar Kakankemenag.

Selain itu Kakankemenag juga menghimbau kepada PAH agar bersungguh-sungguh dalam melaksanakan tugas, tidak menyepelekan pekerjaan sebagai penyuluh, karena tidak ada balasan suatu amal yang dikerjakan dengan ikhlas selain ganjaran pahala yang besar dari Allah SWT.

Saat tiba giliran Kasi Bimas Islam, hal senada juga disampaikannya kepada PAH. Ia juga berharap, PAH bekerja dengan totalitas, profesionalitas, dan bertanggung jawab dengan tugas yang diemban. (N/R)

Anda mungkin juga berminat